Berita

Bangkitkan Semangat dan Kekompakan Dinamikawan di Acara DISCO 2022

D’Media (23/12/2022) – Riuh teriakan yel-yel supporter terdengar lantang di Arena Prestasi Gedung Biru Universitas Dinamika (Undika) pada Kamis (22/12). Hari itu merupakan babak final pertandingan Olahraga Badminton dan E-Sport Stumble Guys yang diikuti oleh seluruh dosen dan tenaga pendidik Undika. Sebelumnya, seluruh Dinamikawan yang berjumlah kurang lebih 200 orang ini terbagi menjadi delapan kelompok dengan masing-masing jumlah kelompok adalah 25 orang.

Acara yang berlangsung sejak pagi ini dimulai dengan pertandingan E-Sport Stumble Guys antar kelompok yang diwakili masing-masing tiga orang, kemudian dilanjutkan dengan pertandingan final Badminton Ganda Putri, Ganda Campuran serta Ganda Putra. “Senang rasanya, akhirnya bisa kumpul-kumpul lagi karena pertemuan offline itu kan lebih terasa kebersamaan dan euforianya,” tutur Krisanti Stefania Putri selaku Ketua Acara Dinamika Sports Competition (DISCO). Tidak hanya sekedar pertandingan olahraga, pada kesempatan ini pula, para karyawan baru yang bergabung sejak tahun 2019 hingga 2022 juga menampilkan pertunjukkan berupa tarian dan musik. “Awalnya nggak menyangka karyawan bakal seantusias ini. Terlebih di pertandingan Badminton penontonnya sampai membludak,” ungkap Fani, sapaannya. Selain itu keseruan juga terlihat di pertandingan E-Sport dan juga yel-yel serta performance karyawan baru yang menarik perhatian Dinamikawan.

Artikel Lainnya :  Undika Bikin Alat Penyiraman Otomatis

Adapun pemenang-pemenang dalam pertandingan tersebut adalah Kelompok Peduli sebagai Juara I Badminton, Kelompok Cerdas sebagai Juara II Badminton, Kelompok Jujur sebagai Juara E-Sport serta Kelompok Tangguh sebagai Suporter Terkompak. Terlaksananya kegiatan ini membuat Fani dan tim PSDM selaku PIC Acara Akhir Tahun 2022 berharap untuk sering mengadakan kegiatan-kegiatan serupa di tahun mendatang. “Semoga acara-acara serupa bisa diadakan lagi untuk membangkitkan antusiasme dan rasa kebersamaan Dinamikawan,” tutupnya. (Cla)