D’Media (08/08/2022) – Delapan dosen dari Fakultas Teknologi dan Informatika Universitas Dinamika (Undika) menjadi pendamping 24 siswa-siswi SMA Negeri 4 Surabaya dalam mempersiapkan Festival Inovasi & Kewirausahaan Siswa Indonesia. Adapun delapan dosen yang terlibat dalam kegiatan ini diantaranya adalah Sri Hariani, Tri Sagirani, Endra Rahmawati, Ayouvi Poerna, Pradita Maulidya, Erwin Sutomo, I Gusti Ngurah Alit, serta Yoppy Mirza. Dalam kompetisi nasional yang diadakan oleh Kemenristek Dikti, para siswa-siswi tersebut akan terbagi menjadi 12 kelompok besar dan didampingi oleh para dosen untuk dapat membangun sebuah Startup baru.
“Jadi kami mendampingi siswa-siswi ini karena ada beberapa indikator penilaian yang belum mereka dapat di bangku SMA seperti tentang Bussiness Model Canvas, Market Insight, Pembuatan Prototype hingga Infografis,” tutur Sri Hariani, salah satu dosen yang terlibat. Sri Hariani atau yang lebih akrab dipanggil Yani ini mengungkapkan bahwa dengan dampingan dari para dosen, para siswa SMAN 4 Surabaya tersebut bisa merangkai ide dan membuat Startup dari awal serta memasukkan unsur komponen digital didalamnya. “Kami akan melakukan pendampingan selama dua minggu mulai dari penentuan tema bisnis Startup, generate bisnis, membuat profile market, menentukan model bisnis apa yang diinginkan, pembuatan prototype dan infografis hingga submit karya, lanjut Yani.
Ia pun berharap dengan langkah awal ini Undika bisa melakukan offering short course kepada sekolah atau instansi lain. “Indonesia ini masih punya banyak sumber daya yang belum diolah, jadi kita butuh mereka untuk membuat Startup dan mengolah sumber daya yang ada di lokal kita,” pesannya. (Cla)