Berita

Kemendikbud Kunjungi Undika, Pastikan Produksi Microlearning Konten Platform Merdeka Belajar Lancar


D’Media  
– Direktur KSPSTK dan Tim Tendik Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan kunjungi universitas dinamika, Selasa (03/10/2023). Kunjungan ini dalam rangka meninjau pengerjaan produksi microlearning untuk konten platform Merdeka Belajar.

Tim kemendikbudristek yang hadir diantaranya, Plt. Direktur KSPS dan TK, Dr. Kasiman, Ketua Tim Dr. Paiman, Ketua Tim pembelajaran Dr. Medira, Kasubag TU Direktorat KSPS dan TK, Diansa Gunadi, dan Remi Agus Tim PBJ Setditjen GTK

Dalam Kunjungan kerja ini kami juga melakukan audiensi dengan Rektor Undika sekaligus untuk mengetahui update progress produksi di setiap perguruan tinggi sebagai Pelaksana Swakelola Tipe III dalam Produksi Video Microlearning Konten Platform Merdeka Mengajar.”Ujar Kasiman.

Artikel Lainnya :  Bangkitkan Semangat dan Kekompakan Dinamikawan di Acara DISCO 2022

Kami berharap dari kunjungan ini kami mengetahui dan mendengar secara langsung kendala yang dihadapi oleh perguruan tinggi selama proses produksi, sehingga produksi ini bisa berjalan lancar dan sesuai dengan deadline akhir pengerjaan.(Adi)