D’Media, (06/05/2024) – Pada hari Sabtu (27/04/2024), telah diselenggarakan acara Wisuda ke-53 Universitas Dinamika (STIKOM Surabaya). Acara ini dimulai pada pukul 07.30 hingga 12.00 di Arena Prestasi lantai 9, gedung Universitas Dinamika.
Antok Supriyanto, selaku Ketua Panitia Wisuda ke-53 menjelaskan bahwa wisuda kali ini mengusung tema ‘Transformasi Digital: Perjalanan Wisudawan Menuju Dunia AI’. “Diharapkan dengan tema yang telah dipilih ini, wisudawan dapat bersiap dan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi yang makin maju seperti saat ini, ditandai dengan kemunculan artificial intelligence (AI),” ujar Antok.
Wisuda ke-53 ini adalah wisuda periode pertama yang telah diselenggarakan pada tahun ini. Di Wisuda kali ini, Universitas Dinamika berhasil meluluskan banyak wisudawan yang seringkali menghasilkan inovasi-inovasi teknologi terbaru yang berkaitan dengan AI.
Inovasi-inovasi tersebut seringkali menghasilkan prestasi. Abdul Yazid, salah satu wisudawan S1 Teknik Komputer, sempat memenangkan juara 2 tingkat Nasional di perlombaan Indonesian IoT Career Fair tahun 2023 dengan karya inovasinya berupa smart budikdamber (budidaya ikan dalam ember) menggunakan Internet of Things (IoT). Tidak hanya berhenti di smart budikdamber, Yazid juga membuat smart robot car sebagai salah satu project selama berkuliah.
Selain Yazid, terdapat wisudawan-wisudawan lainnya yang juga memanfaatkan perkembangan teknologi yang kemudian mereka kemas menjadi sebuah karya, seperti ide dari Nur Laili Rochmah yang membuat buku pembelajaran interaktif berbasis augmented reality (AR) untuk anak tingkat sekolah dasar (SD). “Interaktivitas adalah poin utama yang ingin saya dapatkan dari anak-anak saat membaca buku pembelajaran ini, agar mereka tidak bosan dan lebih cepat dalam menyerap ilmu,” ujar Laili saat diwawancara pada Rabu (24/04/2024).
Wisuda ke-53 ini juga meluluskan dua wisudawan dari Papua, yaitu Fredi Wakerkwa, wisudawan S1 Teknik Komputer dan Elitius Wakla, wisudawan S1 Desain Komunikasi Visual (DKV). Mereka berhasil menyelesaikan masa studi mereka di Universitas Dinamika, dan berencana akan mengimplementasikan ilmu yang telah mereka dapatkan selama kuliah untuk dikembangkan di Papua. (tta)